• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (553) Hukum (87) Internasional (187) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (348) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Koramil 08/Gandapura Laksanakan Komsos Bahas Harga Sembako di Pasar Gandapura

    26 Oktober 2025, 12:54 WIB Last Updated 2025-10-26T05:54:54Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen — Babinsa Koramil 08/Gandapura, Koptu Abdul Syukur, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat di Desa Keude Lapang, Kecamatan Gandapura, Kabupaten Bireuen. Minggu (26/10/2025).


    Kegiatan Komsos tersebut membahas perkembangan harga sembako di seputaran Pasar Gandapura, yang belakangan menjadi perhatian masyarakat menjelang akhir tahun. Melalui kegiatan ini, Babinsa berupaya menyerap informasi langsung dari warga dan pedagang terkait kondisi ekonomi di wilayah binaannya.


    "Melalui Komsos ini, kita ingin mengetahui situasi di lapangan, khususnya mengenai harga kebutuhan pokok. Informasi ini penting untuk mendukung langkah pemerintah dalam menjaga kestabilan ekonomi masyarakat,” ujar Koptu Abdul Syukur.


    Dalam dialog yang berlangsung santai dan akrab, Babinsa juga mengimbau masyarakat agar tetap tenang menghadapi fluktuasi harga serta mendorong kerja sama antara pedagang dan warga untuk menjaga stabilitas pasokan barang di pasar.


    Kegiatan Komsos ini sekaligus mempererat hubungan antara TNI dan masyarakat, serta menjadi sarana bagi Babinsa untuk memahami kondisi sosial dan ekonomi di wilayah binaan.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini