Elitnesia.id|Bireuen – Dalam upaya mempererat kemanunggalan TNI dengan rakyat, Koptu Hendrik, Babinsa Posramil Simpang Mamplam, Kodim 0111/Bireuen, melaksanakan kegiatan gotong royong meratakan tanah bersama warga binaan di Desa Blang Teumulek, Kecamatan Simpang Mamplam, Kabupaten Bireuen, Minggu (19/10/2025).
Kegiatan gotong royong ini dilakukan sebagai bentuk kepedulian Babinsa terhadap pembangunan lingkungan desa, sekaligus menumbuhkan semangat kebersamaan dan kekompakan antara TNI dan masyarakat.
Koptu Hendrik menjelaskan bahwa kegiatan tersebut merupakan wujud nyata peran Babinsa di tengah masyarakat dalam membantu mengatasi kesulitan warga di wilayah binaannya.
"Sebagai Babinsa, kami selalu hadir untuk mendukung setiap kegiatan positif di desa. Gotong royong ini bukan hanya untuk memperbaiki lingkungan, tetapi juga mempererat hubungan kekeluargaan antara TNI dan warga,” ujar Koptu Hendrik di sela kegiatan.
Dalam pelaksanaannya, Babinsa bersama warga setempat bahu-membahu meratakan tanah yang nantinya akan dimanfaatkan untuk kepentingan bersama masyarakat desa.
Kepala Desa Blang Teumulek menyampaikan apresiasi dan ucapan terima kasih atas kehadiran serta dukungan Babinsa yang selalu aktif membantu berbagai kegiatan di desa.
"Kami sangat berterima kasih kepada Babinsa yang selalu peduli dan hadir dalam setiap kegiatan masyarakat. Kehadiran TNI membuat warga semakin bersemangat dalam bergotong royong,” ungkapnya.
Melalui kegiatan seperti ini, diharapkan hubungan baik antara TNI dan masyarakat semakin kokoh, serta semangat gotong royong sebagai budaya bangsa terus terpelihara di tengah kehidupan bermasyarakat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar