Elitnesia.id|Bireuen — Pratu Bintang Hanfi selaku Babinsa Koramil 03/Jeunieb melaksanakan kegiatan kerja bakti bersama masyarakat Desa Ulee Rabo, Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen. Selasa (27/01/2026).
Kegiatan kerja bakti ini difokuskan pada pembersihan gorong-gorong guna mengantisipasi terjadinya genangan air dan banjir, sekaligus memperlancar aliran air di wilayah desa. Pembersihan dilakukan dengan mengangkat sampah, lumpur, serta material lain yang menghambat jalannya air.
Pratu Bintang Hanfi menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bentuk kepedulian Babinsa terhadap lingkungan dan keselamatan masyarakat, serta sebagai sarana untuk mempererat kebersamaan dan gotong royong antara TNI dan warga desa binaan.
Melalui kegiatan kerja bakti ini, diharapkan lingkungan desa menjadi lebih bersih dan sehat, serta mampu mencegah terjadinya banjir, sehingga tercipta situasi wilayah yang aman dan kondusif.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar