• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (556) Hukum (88) Internasional (191) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (355) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Koramil 03/Jeunieb Pererat Kedekatan dengan Warga Melalui Komsos di Desa Mns Tambo

    22 Januari 2026, 12:27 WIB Last Updated 2026-01-22T05:27:14Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen – Guna memperkuat hubungan silaturahmi serta menjaga stabilitas keamanan di wilayah binaan, Babinsa Koramil 03/Jeunieb Kodim 0111/Bireuen, Serda Hermansyah, melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) bersama masyarakat Desa Mns Tambo Kecamatan Jeunieb Kabupaten Bireuen. Kamis (22/01/2026).


    Kegiatan Komsos ini merupakan agenda rutin Babinsa sebagai wujud kedekatan dan kepedulian TNI AD terhadap masyarakat binaan. Dalam kesempatan tersebut, Serda Hermansyah mengajak warga untuk senantiasa menjaga keamanan lingkungan, meningkatkan kekompakan, serta memelihara keharmonisan dalam kehidupan bertetangga.


    Melalui dialog yang penuh keakraban, Babinsa menekankan pentingnya peran aktif masyarakat dalam menciptakan suasana desa yang aman, damai, dan kondusif. Ia juga mengingatkan bahwa kebersamaan dan saling peduli antarwarga merupakan kunci utama dalam mencegah terjadinya gangguan keamanan maupun konflik sosial di lingkungan masyarakat.


    Serda Hermansyah menyampaikan bahwa kehadiran Babinsa di tengah masyarakat tidak hanya sebagai aparat teritorial, tetapi juga sebagai mitra dan sahabat warga dalam mendukung ketertiban dan kesejahteraan desa. Dengan komunikasi yang baik, diharapkan setiap permasalahan yang muncul dapat segera diantisipasi dan diselesaikan secara bersama-sama.


    Kegiatan berlangsung tersebut mendapat sambutan positif dari masyarakat Desa Mns. Tambo yang merasa terbantu dan termotivasi untuk terus menjaga persatuan dan kekompakan di lingkungan tempat tinggal mereka.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini