Elitnesia.id|Bireuen — Dalam upaya mendukung ketahanan pangan sekaligus meningkatkan kesejahteraan petani di wilayah binaan, Sertu Suratno Babinsa Koramil 10/Pandrah melaksanakan kegiatan pendampingan dan membantu petani merawat kebun sayur-mayur di Desa Meunasah Reudeup, Kecamatan Pandrah, Kabupaten Bireuen. Minggu (04/01/2026).
Pendampingan yang dilakukan meliputi perawatan tanaman, penyiangan gulma, serta pengecekan kondisi media tanam agar pertumbuhan sayuran tetap optimal. Melalui kegiatan ini, Babinsa berupaya mendorong petani untuk terus meningkatkan mutu produksi serta hasil panen.
Sertu Suratno menyampaikan bahwa TNI melalui aparat teritorial selalu siap berada di tengah masyarakat, khususnya dalam kegiatan yang berkaitan dengan peningkatan perekonomian warga.
“Kami hadir untuk memberi motivasi dan membantu para petani agar hasil panen semakin baik. Perawatan rutin, pengaturan pola tanam, dan kebersihan lahan sangat berpengaruh terhadap kualitas sayuran yang diproduksi,” ujarnya.
Ia juga berharap para petani dapat terus menjaga semangat dan konsisten dalam mengelola lahan pertanian, karena sektor ini berperan penting sebagai sumber penghasilan keluarga.
Masyarakat dan para petani setempat mengapresiasi perhatian serta dukungan Babinsa yang selama ini aktif terlibat dalam setiap kegiatan pertanian di desa.
Dengan adanya pendampingan ini, diharapkan produksi sayuran di Desa Meunasah Reudeup semakin meningkat, mutu hasil panen lebih baik, serta mampu menunjang perekonomian petani di wilayah Kecamatan Pandrah.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar