Elitnesia.id|Bireuen,- Sertu Hendra Sukma selaku Babinsa Posramil Peulimbang Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kegiatan Komunikasi Sosial (Komsos) dengan menghadiri acara serah terima hewan ternak penggemukan sapi dalam rangka program ketahanan pangan BUMDes Desa Lancok Bungo. Rabu (28/01/2026).
Kegiatan tersebut dilaksanakan bertempat di Desa Lancok Bungo, Kecamatan Peulimbang, Kabupaten Bireuen. Program penggemukan sapi ini dilaksanakan oleh BUMDes dengan memanfaatkan Anggaran Dana Desa (ADD) Tahun 2025 sebagai upaya meningkatkan ketahanan pangan dan perekonomian masyarakat desa.
Dalam kesempatan tersebut, Sertu Hendra Sukma menyampaikan apresiasi atas terlaksananya program ini serta mengajak masyarakat penerima manfaat agar dapat merawat dan mengelola hewan ternak dengan baik, sehingga hasilnya dapat dirasakan secara berkelanjutan.
Melalui kehadiran Babinsa dalam kegiatan ini, diharapkan terjalin sinergi yang baik antara TNI dan pemerintah desa dalam mendukung program ketahanan pangan nasional, sekaligus meningkatkan kesejahteraan masyarakat Desa Lancok Bungo.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar