• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (553) Hukum (87) Internasional (187) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (348) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Kadistanbun Bireuen Mulyadi Terpilih Pimpin PERTINA 2025–2029

    26 Mei 2025, 17:07 WIB Last Updated 2025-05-26T10:07:58Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen, — Kepala Dinas Pertanian dan Perkebunan (Kadistanbun) Kabupaten Bireuen, Mulyadi, S.E., M.M., terpilih sebagai Ketua Persatuan Tinju Amatir Indonesia (Pertina) Cabang Bireuen periode 2025–2029.


    Mulyadi terpilih secara aklamasi dalam Musyawarah Cabang (Muscab) Pertina yang berlangsung di Chek Dun Cafe, Bireuen, Senin (26/5/2025). Kegiatan tersebut diikuti 25 peserta, yang terdiri atas atlet aktif, mantan atlet, serta sejumlah pengurus KONI Bireuen.


    Hadir dalam Muscab antara lain Ketua Harian KONI Bireuen Drs. Murdani, Sekretaris Umum KONI Zamzami, S.Pd., M.M., pemegang mandat Pertina Alim Mufid, dan Ketua Panitia Pelaksana Mulyadi, D.Pd.


    Dalam pidato perdananya, Mulyadi menegaskan komitmennya untuk memperkuat struktur organisasi serta pembinaan atlet tinju di Bireuen.


    "Kami akan membangun soliditas dan meningkatkan prestasi atlet. Target kami adalah mengangkat nama Bireuen ke tingkat provinsi dan nasional," ujar Mulyadi.


    Ketua Harian KONI Bireuen, Murdani, mengapresiasi terpilihnya Mulyadi dan mengingatkan pentingnya persiapan menuju Pra-PORA di Banda Aceh, yang dijadwalkan berlangsung Juni 2025.


    "Kita berharap seluruh atlet Pertina Bireuen bisa lolos dan tampil maksimal pada PORA Aceh Jaya tahun 2026," ujarnya.


    Hal senada disampaikan Sekretaris Umum KONI Bireuen, Zamzami. Ia mendorong peningkatan intensitas latihan serta kekompakan tim sebagai modal penting menghadapi kompetisi.


    "Kita harus siap bersaing dengan daerah lain. Pembinaan berkelanjutan dan kedisiplinan adalah kunci," tegasnya.


    Sebagai daerah yang dikenal dengan julukan "Kota Juang", Bireuen dinilai memiliki karakter yang selaras dengan semangat juang para petinju muda yang terus diasah untuk meraih prestasi.


    Dengan kepemimpinan baru di tubuh Pertina Bireuen, diharapkan cabang olahraga tinju mampu mencetak atlet-atlet potensial yang mampu mengharumkan nama daerah di pentas yang lebih tinggi.


    Editor : Ipul pedank laut 
    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini