• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (555) Hukum (88) Internasional (191) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (353) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Imbau Warga Tingkatkan Kewaspadaan di Musim Hujan

    23 November 2025, 13:46 WIB Last Updated 2025-11-23T06:46:34Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen — Babinsa Posramil Peusangan Siblah Krueng, Serma Sabri, melakukan kegiatan komunikasi sosial dengan warga Desa Lueng Daneun, Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Kabupaten Bireuen. Minggu (23/11/2025).


    Kegiatan yang berlangsung pada pukul 09.30 WIB tersebut difokuskan pada himbauan kepada masyarakat agar meningkatkan kewaspadaan menghadapi musim penghujan. Serma Sabri mengingatkan warga untuk memperhatikan kondisi lingkungan, menjaga kebersihan saluran air, serta mengantisipasi potensi banjir dan tanah longsor.


    Ia juga mengajak masyarakat untuk segera melapor apabila menemukan kondisi yang berisiko atau membutuhkan penanganan cepat, sehingga dapat direspons secara bersama-sama oleh aparat desa maupun pihak keamanan setempat.


    Melalui kegiatan komunikasi sosial ini, diharapkan terjalin kerja sama yang lebih kuat antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan serta keselamatan lingkungan.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini