Elitnesia.id|Bireuen — Sertu Maman Santoso, Babinsa Koramil 03/Jeunieb, melaksanakan kegiatan Pembinaan Wawasan Kebangsaan (Bin Wanwil) kepada para siswi UPTD SMPN 1 Jeunieb di Desa Meunasah Kota, Kecamatan Jeunieb, Kabupaten Bireuen. Sabtu (22/11/2025).
Kegiatan ini dilaksanakan untuk menanamkan nilai-nilai kebangsaan sejak usia dini sehingga para pelajar memiliki karakter yang kuat, disiplin, serta cinta tanah air. Dalam sesi tersebut, Sertu Maman Santoso memberikan materi tentang pentingnya menjaga persatuan, menghargai keberagaman, serta memahami peran generasi muda dalam menjaga keutuhan bangsa.
Ia menekankan bahwa pembinaan wawasan kebangsaan perlu dilakukan secara berkelanjutan agar para pelajar memiliki pondasi moral yang baik. “Anak-anak adalah generasi penerus, dan sejak dini mereka perlu dibentuk agar memiliki rasa cinta kepada nusa dan bangsa,” ujarnya di hadapan para siswi.
Pihak sekolah menyambut positif kegiatan ini dan berharap pendampingan seperti ini terus berlanjut sebagai dukungan bagi pembentukan karakter pelajar di lingkungan sekolah.
Kegiatan berlangsung tertib, interaktif, dan mendapatkan antusiasme tinggi dari para siswi.

Tidak ada komentar:
Posting Komentar