• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (555) Hukum (88) Internasional (191) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (354) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Posramil Peusangan Siblah Krueng Laksanakan Komsos dengan Warga Pasca Banjir Bandang

    19 Januari 2026, 14:09 WIB Last Updated 2026-01-19T07:09:00Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen – Dalam rangka memantau kondisi wilayah serta mempererat hubungan dengan masyarakat binaan, Sertu Suwito selaku Babinsa Posramil Peusangan Siblah Krueng melaksanakan kegiatan komunikasi sosial (Komsos) bersama warga yang terdampak banjir bandang tepatnya di Desa Pante Baro Gle Siblah, Kecamatan Peusangan Siblah Krueng, Kabupaten Bireuen. Dalam Komsos tersebut, Babinsa berinteraksi langsung dengan masyarakat yang telah kembali melaksanakan aktivitas sehari-hari seperti biasa pasca terjadinya banjir bandang. Senin (19/01/2026).


    Sertu Suwito menyampaikan bahwa kegiatan ini bertujuan untuk memastikan kondisi keamanan dan ketertiban masyarakat tetap terjaga serta mengetahui secara langsung perkembangan situasi pasca bencana. 


    Selain itu, Babinsa juga memberikan motivasi dan imbauan kepada warga agar tetap waspada terhadap cuaca serta menjaga kebersihan lingkungan guna mencegah terjadinya bencana susulan.


    Melalui komunikasi yang baik antara Babinsa dan masyarakat, diharapkan tercipta kebersamaan dan ketangguhan warga dalam menghadapi dampak bencana. Kegiatan berlangsung aman, tertib, dan kondusif.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini