• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (555) Hukum (88) Internasional (191) Kampus (58) Lifestyle (16) Nasional (354) Politik (74)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Babinsa Koramil 10/Pandrah Laksanakan Pengamanan dan Pendampingan Pembagian Sembako

    17 Januari 2026, 14:28 WIB Last Updated 2026-01-17T07:28:14Z

     


    Elitnesia.id|Bireuen – Serda Faisal bersama Babinsa Koramil 10/Pandrah Kodim 0111/Bireuen melaksanakan kegiatan pengamanan dan pendampingan pembagian bantuan sembako kepada masyarakat Kecamatan Pandrah. Kegiatan ini dilaksanakan bersama unsur Muspika dan Dinas Sosial sebagai bentuk sinergi dalam membantu meringankan beban masyarakat. Sabtu (17/01/2026).


    Kegiatan pembagian sembako tersebut berlangsung di halaman Kantor Camat Pandrah, Desa Meunasah Reudep, Kecamatan Pandrah, Kabupaten Bireuen. 


    Kehadiran Babinsa bertujuan untuk memastikan kegiatan berjalan tertib, aman, dan tepat sasaran.


    Serda Faisal menyampaikan bahwa pengamanan dan pendampingan ini merupakan bagian dari tugas Babinsa dalam mendukung program pemerintah serta memberikan rasa aman dan nyaman kepada masyarakat penerima bantuan.


    Selain itu, kegiatan ini juga mencerminkan kepedulian TNI terhadap kondisi sosial masyarakat di wilayah binaan.


    Masyarakat Kecamatan Pandrah menyambut baik pelaksanaan pembagian sembako tersebut dan mengapresiasi keterlibatan Babinsa yang turut membantu kelancaran kegiatan.


    Diharapkan bantuan yang disalurkan dapat memberikan manfaat dan membantu memenuhi kebutuhan dasar masyarakat.

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini