• Jelajahi

    Aplikasi (1) Artis (3) Covid 19 (1) Daerah (550) Hukum (82) Internasional (187) Kampus (57) Lifestyle (16) Nasional (275) Politik (69)
    Copyright © elitnesia.id
    Best Viral Premium Blogger Templates

    Iklan

    Iklan

    Himbau Warga Hidup Secara Rukun, Babinsa Posramil Peulimbang Komsos Dengan Tokoh Masyarakat Dan Kepala Desa

    05 Juli 2024, 11:57 WIB Last Updated 2024-07-05T04:57:14Z


    Elitnesia.id|Bireuen - Babinsa Posramil Peulimbang Kodim 0111/Bireuen Serda Rahmadsyah   melaksanakan kegiatan silaturahmi dengan Tokoh Masyarakat Mukim Marzuki beserta Keuchik Desa Seunebok Aceh Bpk. Amri guna membicarakan pentingnya menjaga kerukunan hidup di Desa yang bertempat di Kantin BUMG Desa Keude Peulimbang Kecamatan Peulimbang Kabupaten Bireuen. Jumat (05/07/2024).


    Dalam hal itu Serda Rahmadsyah  mengatakan,”Dengan adanya kesadaran akan pentingnya hidup rukun,akan berdampak terhadap meningkatnya rasa saling menjaga satu sama lain sehingga tercipta kehidupan yang aman, tentram dan damai terhindar dari segala bentuk perselisihan maupun pertikaian antar Golongan, Suku, Agama maupun Ras.

                             

    “Hidup rukun akan membuat rasa nyaman,tentram dan bahagia sehingga mampu menciptakan suasana penuh kekeluargaan yang mampu ikut merasakan segala permasalahan yang salah satu warga masyarakat lain tertimpa masalah,maka warga yang lainnya turut membantu dalam mengatasi segala permasalahan yang ada”, terang Serda Rahmadsyah.


    “Dengan adanya kerukunan hidup tersebut maka akan terciptanya kepedulian antar sesama dalam kehidupan sehari-hari sehingga mampu membangun toleransi dalam kehidupan bermasyarakat yang salah satunya dengan cara melakukan silaturrahmi dan melakukan komunikasi sosial”, tutup Serda Rahmadsyah.


    Sumber/editor : Ipul pedank laut 

    Komentar

    Tampilkan

    Tidak ada komentar:

    Posting Komentar

    Terkini